-
【Sanchong】海力士 Hailishi Restoran Jepang
Salah satu resto favorit yang jual ramen ala Jepang yaitu 海力士 (baca: Hǎi lìshì), dan ini adalah restoran franchise yang terkenal di Taiwan. Cabangnya ada di seluruh kota di Taiwan termasuk Sanchong distrik. suka ramen kerang di sini karena kuahnya terbuat dari kuah sup kerang, jadi aman dikonsumsi. Ketika masuk ke dalam restoran, sebelah kanan ada meja kasir dan si Mbak yang sedang berdiri menyambut kedatangan customer. Setelah tanya berapa orang yang datang, kami diantar ke tempat duduk. Tempatnya bersih dan rapi sebagaimana restoran ala Japanese pada umumnya. Yang bikin senang makan di restoran ini adalah free minuman dan makanan pembuka yang bisa ambil sepuasnya. Seperti yang bisa dilihat di…
-
【Tamshui】 Fullon Hotel Tamsui Fisherman’s Wharf
Apa yang spesial di hari ulang tahun? Setelah menjadi ibu hari-hari sama saja bagiku. Mau travelling ataupun staycation intinya sama saja. Hanya pindah tempat untuk mengurus Anak 😀 Meskipun begitu, setiap pergi sekeluarga bawaannya pasti happy. Kali ini kami pergi staycation ke daerah New Taipei City yaitu Fullon Hotel Tamsui Fisherman’s Wharf. Fullon Tamsui | Lobi Hotel Dari pintu masuk utama menusu lobi hotel kita disuguhi dekorasi khas natal. Disampingnya ada speed roda tiga yang bisa digunakan oleh tamu dengan gratis. Tentu saja ada batas waktunya. Sebelum masuk kamar mari kita check-in dulu. Area receptionist ada di gantai 1. Masuk pintu utama hotel akan langsung terlihat meja receptionist di sisi…
-
【Taichung】 Lihpao Resort
Lihpao Resort tempat yang harus dikunjungi kalau kamu pergi liburan ke Taichung. Menurut cerita, Lihpao resort ini dulunya mau dibangun Disneyland lho! Tapi karena ada sebab akibat, akhirnya dibuatlah Lihpao Resort. Jadi di area Lihpao resort ini ada Lihpao land (amusement park), Lihpao Fullon hotel, Lihpao outlet, Lihpao racing park, Lihpao Ferris wheel alias bianglala dan juga Mala Bay atau biasa disebut 馬拉灣(baca : Malawan). Lihpao Fullon Hotel | Fasilitas Kamar Kamar Tidur Setelah check-in kami langsung menuju kamar hotel. Kami memesan kamar type family room. Beruntungnya dapat view kolam renang. Berhubung anak-anak sudah besar dan cece umurnya sudah lebih 6 tahun. Sekarang setiap traveling dan menginap di hotel, selalu…